Berita-target.com
Denpasar- kegiatan kerja bakti di sungai mangrove di hadiri menteri sosial RI ( Mensos) Saifullah Yusuf ( Gus Ipul) bersama masyarakat Bali di desa Pemogan Denpasar selatan-bali pukul 06.00 wita 25/02/2025.
Pelaksanaan kerja bakti kepala desa Pemogan I Made Suwirya. SH yang ikut serta bersama Kadek Agus Arya Wibawa SE. MM.
Wakil walikota Denpasar ikut gotong royong bersama masyarakat Bali untuk membersihkan sampah sampah yang ad di sungai mangrove.
Jajaran Yang hadir dari instansi :
Menteri Sosial RI Gus Ipul
Staff Ahli kementerian sosial provinsi Bali
Wakil Wali Kota Denpasar
Staff Ahli Kota Denpasar
Kepala BWS Provinsi Bali
Kepala Desa pemogan
Direktur BUMDes Pemogan
Ketua LPM Desa pemogan
Ketua BPD Pemogan.
Mensos menjelaskan, gotong royong dalam kegiatan kerja bakti itu melibatkan parapilar sosial,aparat dari tingkat desa hingga masyarakat dan aktivis lingkungan hidup, bersama warga Bali.
Mereka bahu membahu membersihkan daerah aliran sungai dari sampah-sampah plastik. “Ini adalah sesuatu yang berusaha kami lakukan ketika kami beserta jajaran Kementerian Sosial (Kemensos) ada kegiatan di daerah di mana kami menambah satu kegiatan seperti pagi ini kita laksanakan kerja bakti,” ujar Gus Ipul lewat siaran pers.
Kerja bakti sosial 2025 ini adalah gambaran karena sangat pentingnya kebersihan di lingkungan alam sekitar dalam merawat dan pelestariannya.
( Target.Rusdi )