Berita-target.com
Denpasar – Kebakaran lima unit rumah semi permanen yang telah terjadi Sabtu 8/2/2025 sekitar pukul 22.00 wita jl.tukad Banyusari gang kuntul sesetan Denpasar selatan kota denpasar- Bali.
Akibat kebakaran tersebut mengalami kerugian dan dampak 30 orang penghuni mengungsi karena barang barang yang ada ludes terbakar,atas kejadian ini PYP Group dan yayasan Sutro Giat peduli atas rasa kemanusiaan untuk menyalurkan bantuan kebutuhan dipengungsian Rabu 12/02/2025 pukul 12.30 wita berkumpul di kantor Kesbanpol.
Pergerakan yang di lakukan Pengurus & anggota PYP Group bersama sosial lainnya pun ikut serta kelokasi pengungsian untuk memberikan langsung penyaluran bantuan korban kebakaran tersebut.
Peristiwa saat terjadi kebakaran diduga awal api muncul dari dapur salah satu rumah yang terbakar. Sementara untuk kerugian materiil belum bisa ditaksir. Dalam peristiwa itu dipastikan tidak ada korban jiwa,” dalam peristiwa tersebut ada satu orang penghuni pingsan karena sesak napas akibat menghirup asap. Korban langsung dilarikan ke RSUP Prof IGNG Ngoerah Denpasar untuk segera mendapat pertolongan medis. Setelah mendapat pertolongan medias, korban kembali pulih.

Dari 30 orang penghuni yang jadi korban terdampak, 20 orang di antaranya mengungsi ke Mushola Darussalam, Gang Camar, Jalan Raya Sesetan. Sementara korban lainnya mengungsi di kerabat masing-masing. warga terdampak kebakaran sebanyak 20 korban jiwa terkait kebutuhan sandang dewasa dan anak perempuan dan laki-laki, dan ada balita 1 orang.
Sementara informasi dari salah satu waega sekitar TKP mengatakan api muncul pertama kali di dapur rumah yang yang ditempati Bu Rahma. Pada saat itu pemilik rumah sedang masak nasi. “Pemilik rumah api muncul pertama kesehariannya jual nasi jinggo. Saya dengar-dengar cerita dari warga dia (Bu Rahma) mendapat pesanan nasi jinggo,” ungkap saksi yang enggan mengungkap namanya itu.

Ketika Tim PYP Group dan tim sosial lainnya datang di sambut Mas Rohman sebagai korban kebakaran yang saat ini di tempat pengungsian dengan bantuan sosialnya sangat bermanfaat untuk kebutuhan di tempat pengungsian,ujarnya.
Kepedulian sosial kemanusiaan sangatlah baik dalam melakukan suatu kegiatan yang positif semoga menjadi suatu cerminan untuk masyarakat agar kita semua selalu melakukan kebaikan antar sesama.
(Target.Aby Ridwan)